Kamu dimana?
Hujan Bulan Juli, harap kau kembali.
Aku di sini, masih di tempat yang sama. Tak kemana-mana, tak berkelana
Kamu dimana? Apakah masih jua dengan perasaan yang sama?
Mengapa mengabaikan pesanku? sibuk sekali sepertinya
Ah yaa tak apa aku hanya ingin ngobrol ringan denganmu, tapi kalau kau belum ada waktu tak masalah
Sedang hujan, dingin
Beberapa hari lalu kau mengabari akan tidur lebih cepat
Aku cemas akhir-akhir ini
Aku takut
Sepertinya akan sangat jarang bertemu denganmu lagi, kan?
Bisakah kau di sini saja?
Yaa walaupun kita tak ada hubungan apapun, itu sudah cukup membahagiakan untukku
Aku lelah bertanya-tanya, menerka-nerka, memikirkanmu sendirian
Tapi
Jika lagi-lagi tak bisa bersama
Gapapa
Aku akan berusaha baik-baik saja dan menata kembali hatiku
Gapapa jika kau ingin pergi
Tapi kupastikan jika kau kembali, perasaan ini tak akan sama sedia kala
Kau lihat aku baik-baik saja
Tapi bukan berarti ini tak menyakitkan, Tuan
Komentar
Posting Komentar